Warung Bebas

Rabu, 26 Oktober 2011

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan


6 Beauty Basic

Posted: 26 Oct 2011 12:39 AM PDT

Hindari mengeluarkan banyak uang untuk membeli alat make up yang tak perlu. Untuk pemakaian sehari-hari, cukup lengkapi peralatan kecantikan Anda dengan enam alat wajib berikut ini. Selain praktis, penampilan Anda pun dijamin segar dan prima.

CONCEALER: Produk yang satu ini ibarat produk ajaib. Hanya dengan beberapa kali usapan, noda-noda hitam dan bekas jerawat di wajah akan tersamarkan.

MASKARA: Setelah melentikkan bulu mata, oleskan satu atau dua kali maskara untuk memberikan efek bulu mata yang lebih panjang dan penuh.

LIPSTIK: Secara umum, pemulas bibir memberikan warna yang paling berpengaruh ke wajah secara keseluruhan. Pemberian lip gloss memberikan efek mengilat (yang biasanya tidak tahan lama) pada bibir.

LIP BALM: Produk yang satu ini melindungi bibir dari kering dan pecah-pecah. Pemakaian lip balm sebelum pemakaian lipstik membuat bibir tetap lembut.

PEMULAS PIPI: Pulaskan secara tipis-tipis pemulas pipi di sekitar tulang pipi agar wajah terlihat segar.

KERTAS MINYAK: Pemakaian kertas minyak bisa menghilangkan minyak di wajah dalam sekejap tanpa merusak tata rias Anda.

Tips:

1. Pilih produk dasar yang warnanya mendekati warna kulit asli Anda, agar wajah Anda tak terlihat seperti memakai topeng.

2. Perhatikan masa berlakunya. Segera singkirkan make up Anda yang sudah berumur beberapa tahun.

Sumber ; TabloidNova.Com

TTS & Musik : Berguna Untuk Kurangi KEPIKUNAN

Posted: 26 Oct 2011 12:17 AM PDT

KALAU KAMU menyukai teka-teki silang (TTS), maka teruskanlah hobi tersebut. Kalau Anda penggemar musik, entah dangdut, pop, jazz, hingga rock, janganlah berhenti menggemarinya.

Bukan apa-apa, mengisi TTS merupakan salah satu kegiatan rekreasi otak. Sedangkan hobi mendengarkan musik sangat berpotensi menurunkan stres, terlebih musik dengan irama dan/atau lirik yang mengena.

Dua hal tersebut, yaitu rekreasi otak dan pengelolaan stres, terbukti dapat menekan potensi kepikunan pada orang-orang lanjut usia. Pikun merupakan kondisi di mana kerja otak mengalami penurunan.

“Selain rekreasi otak dan pengelolaan stres, kita juga perlu mengonsumsi makanan dengan gizi cukup. Artinya, makanan ini tak banyak mengandung lemak atau berkadar kolesterol tinggi. Contohnya mengonsumsi ikan, minimal satu kali dalam seminggu,” kata Prof dr Gary Small, direktur UCLA Center on Aging (AS).

Small bukan asal bicara. Ia sudah melakukan penelitian terhadap 20 pasien, yang terbagi dalam dua kelompok. Kelompok pertama adalah pasien yang menjalani pola hidup sehat. Misalnya selalu stabilitas mental dan fisik, tidak stres, serta rajin mengkonsumsi ikan. Kelompok kedua menjalani kebiasaan sebaliknya, tanpa aturan pola hidup sehat.

Hanya dalam dua minggu pengamatan, ternyata 75 persen pasien dari kelompok pertama mengalami peningkatan daya ingat sekitar 20-30 persen. Tekanan darah mereka pun rata-rata menurun. Sebab ada korelasi antara tekanan darah tinggi dan kinerja otak.

Catherin Bryan, anggota Aso-siasi Alzheimer AS, mengatakan ada empat cara mencegah pikun dini. Yaitu dengan menjaga kolesterol, berat badan, rutin melakukan olah raga fisik dan otak, serta rajin mengonsumsi makanan sehat untuk otak.

Dalam kondisi parah, kepikunan akan berkembang menjadi gangguan yang disebut alzheimer, sebagaimana diderita oleh mantan presiden AS Ronald Reagan. Saat ini sekitar empat juta warga AS mengidap gangguan ini, dan jumlahnya diramal akan membengkak menjadi delapan juta jiwa pada tahun 2030. Alzheimer ditandai dengan menurunnya kerja sel otak yang memengaruhi daya ingat.

Mempertajam Inteligensi
Banyak orang menganggap kepikunan hanya diderita manusia lanjut usia (manula). Padahal orang dewasa yang belum tua pun bisa terkena gangguan ini, terutama jika gaya hidup mereka sangat mendukung. Misalnya gemar menyantap makanan yang asal lezat, tanpa memedulikan kandungan kolesterol.

Irama kerja yang tinggi di era modern, tanpa diimbangi dengan olah raga fisik dan otak serta menikmati hiburan, juga amat memudahkan seseorang mengalami penurunan kinerja otak.

Mumpung belum terlambat, kita perlu mempertajam inteligensi guna menghambat pikun dini. Otak manusia punya delapan jenis intelegensi, yang masing-masing bisa dioptimalkan dengan latihan banyak berbeda-beda.

Pertama, intelegensi linguistik. Ini bisa dipertajam dengan banyak membaca, melakukan permainan kata (plesetan, berpuisi, dan latihan berdiskusi).

Kedua, intelegensi logis-matematis. Ini dapat diasah dengan membuat rencana rinci soal anggaran belanja keluarga, atau menghitung apapun.

Ketiga, intelegensi visual-spasial. Ini dapat dimaksimalkan dengan latihan menggambar, membaca peta, bermain jigsaw, membongkar benda dan memasangnya kembali (serupa puzzle), membuat membuat denah rumah, dan sebagainya.

Keempat, intelegensi kinestetik, yang bisa dilatih dengan melakukan olah fisik secara teratur, membuat prakarya, menari atau berdansa, serta mengekspresikan diri dengan gerakan tangan atau bahasa tubuh lain.

Kelima, intelegensi musik. Ini bisa dikembangkan dengan berlatih memainkan alat musik, menyanyi, mengingat irama atau lirik lagu, dan lain-lain.

Keenam, intelegensi naturalis, yang bisa diasah dengan mencintai binatang, mengenal nama pohon atau bunga, mempelajari cara kerja tubuh dan sebagainya.


Ketujuh, intelegensi interperso-nal. Ini bisa didongkrak dengan me-minati olahraga tim (sepak bola, basket), berorganisasi, bergaul, belajar bersama, dan lain-lain.

Kedelapan, intelegensia intrapersonal, yang dapat dilatih dengan cara menyendiri, mengembangkan minat dan hobi, memahami diri sendiri, membuat komitmen (resolusi) pribadi dan sebagainya.

Dengan rajin melatih otak, maka kita tidak hanya sekedar mengingat. Lebih dari itu, otak kanan dan otak kiri akan selalu berkembang sehingga kita tidak akan mudah pikun dan berpotensi menjadi makhluk sosial yang bijak sampai kapanpun.

Sumber ; Rileks.Com

Cake Puding Saus Stroberi

Posted: 26 Oct 2011 12:01 AM PDT


Bahan Cake:
3 btr telur

75 gr gula pasir berbutir halus

125 gr tepung terigu, ayak
75 gr mentega, lelehkan.


Puding Cokelat:
500 ml susu cair
1 bks agar-agar bubuk putih
50 gr cokelat bubuk
150 gr gu
la pasir
3 kuning telur

Saus Stroberi:
75 gr gula pasir
250 ml air
2 cm kayu manis
200 gr buah stroberi, haluskan
100 ml selai stroberi
1 sdm maizena, cairkan dengan sedikit air
1 sdt rhum

Cara Membuat:

1. Cake: kocok telur dan gula hingga kaku, masukkan tepung terigu ayak, aduk rata. Tuang mentega leleh ke dalamnya, aduk rata, lalu tuang ke dalam loyang setengah lingkaran yang telah dioles mentega. Bakar selama 25 menit, angkat.

2. Puding cokelat: didihkan susu, agar-agar, cokelat bubuk, dan gula pasir. Ambil 50 ml rebusan agar-agar, tuang ke dalam kuning telur, aduk rata, satukan ke dalam sisa rebusan agar-agar, rebus kembali hingga mendidih sambil di aduk. Angkat, hangat-hangat tuang di atas cake, dinginkan.

3. Saus stroberi: rebus air bersama dengan gula pasir, stroberi, selai stroberi, cengkih dan kayu manis, aduk, tambahkan maizena aduk lagi hingga kental, angkat.

4. Keluarkan cake puding dari cetakan, potong-potong kemudian tuang saus stroberi di atasnya. Sajikan.

Untuk 10 Potong

Sumber ; TabloidNova.Com

Awas….. Keseringan SMS Picu Nyeri Urat

Posted: 25 Oct 2011 11:41 PM PDT

Sebuah penelitian di Inggris menemukan bahwa perilaku ber-SMS yang terlalu sering dapat memicu munculnya nyeri urat di beberapa bagian tubuh.

Menurut studi tersebut sepertiga dari jumlah responden atau 34 persennya, yang kebanyakan anak muda berusia 16 hingga 24 tahun, mampu menghabiskan waktu seharian untuk mengirim 20 SMS per hari.

Dari angka tersebut, 16 persennya, atau satu dari enam orang pengirim SMS, mengaku memiliki ketidaknyamanan saat menulis SMS. Sebagian dari mereka bahkan merasakan sedikit sakit di sekitar pergelangan tangan, lengan, leher, dan punggung saat mereka selesai menulis SMS.

“Ber-SMS merupakan cara yang asyik untuk berkomunikasi. Namun sayangnya perangkat ponsel tidak didesain untuk memberikan kenyamanan saat melakukan penulisan SMS karena dibutuhkan gerakan berulang untuk menekan sebuah huruf dalam sebuah ponsel,” ujar ahli fisioterapis Bronwyn Clifford, seperti dikutip melalui Cellular News, Jumat, 1/8-2008.

Menurut Bronwyn, kebanyakan mengetik SMS akan mengakibatkan timbulnya nyeri pada urat bahkan juga dapat menimbulkan pembengkakan urat daging di bagian bawah jempol dan pergelangan tangan.

Dalam penelitian tersebut diketahui bahwa kebanyakan responden di Skotlandia merupakan pengirim SMS paling produktif dibandingkan Inggris.

Sekitar 65 persen pelanggan seluler di Skotlandia mampu mengirim SMS lebih dari 20 kali per hari. Sedangkan di wilayah tenggara, hanya 41 persen pelanggan selulernya yang mampu mengirim 20 SMS atau lebih dalam sehari.

Bronwyn menyarankan agar para peminat SMS tersebut harus mulai mengurangi kegiatannya, baik frekuensi, durasi dan intensitas, mengirimkan pesan singkat melalui ponsel untuk mencegah kelelahan pada urat.

Sumber ; Rileks.Com

Krem Malam, "Bekal" Kulit Sehat

Posted: 25 Oct 2011 10:11 PM PDT

Tahukah Anda, saat tidur di malam hari, kulit tubuh kita justru sedang giat-giatnya bekerja. Karena itu, sediakan “bekal” yang cukup agar kulit bisa bekerja dengan baik.

Proses peremajaan kulit idealnya memang terjadi di malam hari. Walau proses regenerasi ini berlangsung alami, kita bisa ikut membantu dengan menambah persediaan makanan untuk kulit. Jika persediaan nutrisi cukup, proses perbaikan sel kulit yang rusak pun makin berjalan lancar. Cara yang dapat kita lakukan adalah dengan rutin mengoles krem malam (night cream) pada wajah, leher dan bagian-bagian tubuh yang perlu.

Krem malam adalah pelembab kulit tanpa kandungan tabir surya. Sedangkan day cream umumnya diberi tambahan pelindung anti ultra violet, jadi memang untuk pemakaian siang hari. Walau formula keduanya hampir sama, krem malam memiliki kandungan nutrisi lebih banyak karena ditambah vitamin A, C, E serta formula anti penuaan (anti aging) di dalamnya. Jadi, teksturnya pun cenderung lebih kental bahkan menyerupai pasta.

Namun, kandungan utama di setiap krem malam adalah natural moisturizer. Pelembab alami inilah yang berfungsi mengatur kadar air dalam lapisan kulit kita yang terluar atau disebut stratum comeum. Pelembab ini tak hanya mendistribusikan air, sifat humectant-nya mampu menghindari dehidrasi kulit. Karena fungsinya yang mengikat air, ia bisa meminimalkan penguapan serta menjamin ketersediaan air yang cukup.

Jadi, untuk Anda yang berjenis kulit kering, penggunaan krem malam memang sangat dianjurkan. Anda yang banyak menghabiskan waktu di bawah matahari, berada dalam ruang ber-AC, atau sering membersihkan kulit dengan sabun atau scrub, sebaiknya memang mulai membiasakan diri mengoleskan krem malam sebelum tidur. Jangan lupa, pilihlah krem malam yang juga mengandung bahan emollient. Sejenis lemak kulit yang mampu melapis kulit sehingga tampak lebih halus, lembut dan elastis.

Tips

1. Hindari tidur lewat tengah malam. Begadang menyebabkan kulit kehilangan kesempatan meregenerasi dengan baik.

2. Hormon melatonin yang bertugas memperbaiki sel kulit yang rusak, bekerja maksimal pukul 24.00 – 04.00 dini hari. Jadi, pastikan Anda sudah benar-benar terlelap saat itu.

3. Untuk hasil maksimal, oleskan krem malam segera saat kulit masih dalam keadaan lembab. Misal, setelah dibersihkan dengan pembersih atau toner.

4. Anda yang memiliki kulit berminyak bahkan cenderung berjerawat, sebaiknya tidak menggunakan krem malam. Krem malam justru menyebabkan penyumbatan pori-pori. Gunakan gel, serum atau formula oil free sebagai pengganti suplai nutrisi kulit.

5. Agar krem malam tak menempel di bantal, sebelum mengoleskan krem, gosok-gosokkan kedua tangan terlebih dulu hingga terasa hangat. Panas yang dihasilkan akan memudahkan krem mencair dan mudah diserap kulit. Jadi, kemungkinan tertinggal di bantal pun lebih sedikit.

Sumber ; TabloidNova.Com

Berdamai Dengan Mantan Si Dia

Posted: 25 Oct 2011 07:56 AM PDT

Pepatah bilang, masa lalu biarlah berlalu. Memang sih. Namun, kalau hati sedang panas dibakar cemburu pada kisah lama pasangan, pepatah itu rasanya tak berarti lagi.

Apalagi jika Anda tahu si dia masih sering berkomunikasi dengan mantannya itu. Alasannya sih hanya sebatas teman atau tetap menjaga hubungan baik karena mereka satu kantor atau malah satu geng. Lalu, bagaimana mengatasinya?

1. Stop Curiga

Sadar atau tidak, rasa cemburu dan khawatir bisa menguras energi. Berhentilah menaruh rasa curiga pada pasangan ataupun mantannya. Belum tentu apa yang Anda khawatirkan itu benar. Cobalah lebih rileks dan tenang untuk menemukan jalan keluarnya.

2. Jangan Terpancing

Mendengar kabar si dia sedang bersama mantannya pasti telinga panas luar biasa. Solusinya, jangan mudah terpancing. Toh, Anda tak melihat sendiri kejadian itu. Korek informasi soal pertemuan itu dengan cara halus. Kalau Anda emosi, ia malah bersikap defensif dan tak akan mengakui.

3. Jadi Detektif

Kalau masih tak percaya dengan penjelasannya, Anda bisa menyelidikinya. Amati gerak-geriknya. Cek juga daftar panggilan telepon di ponselnya atau cari informasi dari teman yang bisa Anda percaya. Setelah mendapat hasilnya, usahakan tetap bersikap obyektif dan mengontrol emosi.

4. Jaga Komunikasi

Kalau komunikasi terjalin baik, masalah apa pun pasti lebih mudah diselesaikan. Meski rasa cemburu sudah menyelimuti, cobalah lebih dewasa dan berpikir obyektif. Namun, jangan mudah tergoda oleh rayuan mautnya hingga Anda melupakan begitu saja masalah itu.

5. Be Her Friend

Cobalah berkenalan dan berteman dengan perempuan itu. Cara ini akan lebih menguntungkan daripada Anda harus jadi lawan atau pesaing. Anda malah bisa cari tahu soal pasangan darinya. Namun, jangan menceritakan semua hal tentang hubungan Anda dengan si dia. Cukup tunjukkan bahwa Anda ingin berteman.

6. Uji Kesetiaan

Kalau mantannya itu terus “menempel” pada pasangan Anda dan mengambil kesempatan dari kebaikan Anda, biarkan saja. Kesempatan ini malah bisa jadi ajang menguji kesetiaan pasangan. Beri dia kepercayaan dan lihat hasilnya. Kalau ternyata dia juga mengambil kesempatan dalam kesempitan, artinya dia memang tidak bisa dipercaya.

7. Tunjukkan Kelebihan

Meski ternyata mantannya itu pesaing Anda, jangan kehilangan nyali. Buktikan kalau Anda memang lebih pantas mendampingi pasangan ketimbang si mantan yang sudah jadi masa lalu. Caranya, coba ingat apa yang pasangan sukai dan kagumi dari diri Anda. Jalin komunikasi yang akrab dan selalu sediakan waktu jika ia ingin berkeluh kesah.

8. Be Yourself

Jangan terpancing untuk jadi sosok orang lain, apalagi hanya demi memenangi persaingan dengan mantannya. Tetaplah percaya diri. Jaga emosi dan tanamkan dalam pikiran bahwa Anda adalah orang yang berharga bagi pasangan.

Jadi, tetaplah berbuat baik dan menjaga hubungan yang baik dengan mantan di Dia. Jangan pernah jadikan mantannya sebagai musuh. Memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan namun Anda patut mencobanya.

Lindungi Mata dari Radiasi Komputer!

Posted: 25 Oct 2011 07:14 AM PDT

Mata merupakan salah satu aset yang paling berharga sehingga harus dijaga benar kesehatannya. Keseringan melototin monitor komputer bisa membuat mata menjadi lelah.

Tahukah Anda bahwa radiasi gelombang elektromagnetik yang ditimbulkan komputer bisa mengganggu kesehatan? Studi yang dilakukan American Optometric Association (AOA) mencetuskan bahwa radiasi komputer dapat menyebabkan kelelahan mata dan gangguan mata lainnya.

Kebanyakan gejala yang dikeluhkan responden adalah soal kelelahan mata, pandangan menjadi kabur dan mata kering. Masalah visual lainnya yang timbul adalah soal gangguan sakit kepala dan sakit leher atau bahu.

Nah bagi Anda yang sering nongkrong di depan komputer, lindungi dan rawatlah mata Anda dari radiasi yang ditimbulkannya. Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghindarinya.

1. Pakai pelindung layar komputer (filter) untuk mengurangi radiasi yang ditimbulkan komputer.

2. Pilih layar komputer yang radiasinya rendah, seperti layar LCD (liquid crystal display).

3. Jagalah jarak pandangan mata dengan monitor. Idealnya, jarak minimum antara mata dengan monitor komputer adalah 45 cm.

4. Sesuaikan posisi layar komputer dengan mata, jangan ketinggian dan jangan terlalu rendah karena bisa menyebabkan sakit leher. Selain itu, jika monitor terlalu tinggi dari pandangan mata maka akan menggangu pasokan udara yang disuplai ke otak. Sebaiknya layar monitor diposisikan sejajar dengan pandangan mata.

Menurut American Optometric Association (AOA), seperti dilansir Rctimes, untuk mencegah kelelahan mata sebaiknya tempatkan monitor dengan posisi yang ergonomis. Monitor harus ditempatkan pada posisi 16-30 inci dari mata, tergantung seberapa besar layar. Umumnya posisi yang nyaman untuk menatap monitor adalah 20 hingga 26 inci.

5. Sesuaikan pencahayaan monitor dengan intensitas kenyamanan mata.
Brightness yang terlalu terang atau terlalu buram tidak baik bagi kesehatan mata. Pencahayaan yang terlalu terang akan membuat mata menjadi silau, sedangkan pencahayaan yang terlalu buram hanya dan membuat mata bekerja lebih keras untuk melihat. Hal ini akan membuat mata menjadi cepat lelah. Untuk itu, cobalah sesuaikan brightness dan contrast monitor hingga mata Anda bisa melihat dengan nyaman. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan resolusi dengan karakter di monitor agar dokumen-dokumen mudah dibaca mata.

6. Istirahatkan mata sejenak.
Jangan terus-terusan melototin layar komputer. Usahakan sediakan waktu beberapa menit untuk mengendorkan dan mengistirahatkan mata Anda. Ini akan mengurangi kepenatan mata dan otot. Segarkan mata dengan cara memandang ke ruangan lain atau memandang indahnya langit biru atau tanaman hijau.

7. Seringlah mengedipkan mata demi menghindari mata menjadi kering.
Jarang mengedipkan mata akan membuat mata menjadi kering. Karena itu sering-seringlah mengedipkan mata, karena dengan berkedip maka mata akan mengeluarkan air mata yang akan menyebar ke seluruh permukaan kornea untuk menjaga mata tetap lembab dan jernih.

8. Pakailah kacamata dengan lensa khusus untuk komputer. Seperti pernah diberitakan, ahli masalah mata (Optometrist) Dr. Jay Schlanger mengatakan beberapa perusahaan kini mulai membuat lensa yang bagian atasnya dirancang untuk melihat komputer, dan bagian bawahnya untuk membaca.

Pengguna lensa kontak juga punya solusi, yaitu dengan mengganti lensa kontak generasi baru yang terbuat dari silikon hydrogel. “Silikon jenis ini memungkinkan daya transmisi oksigen yang lebih tinggi dibanding jenis lain,” ungkap Schlanger.

9. Perbanyak konsumsi vitamin A, agar mata tetap dalam kondisi baik.

10. Jika merasa mata mengalami gangguan, segera pergi ke dokter mata untuk meyakinkan bahwa mata Anda benar-benar sehat.

Sumber ; detikinet.com

0 komentar em “DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan”

Posting Komentar

 

INFORMASI TERBARU Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger