Warung Bebas

Minggu, 02 Oktober 2011

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan


Cara Merawat Kulit Agar Tidak Cepat Tua Atau Berkeriput

Posted: 02 Oct 2011 07:03 AM PDT

Anda pasti sudah mendengar, bahwa terlalu banyak mengkonsumsi gula akan mengakibatkan kenaikan berat badan. Tetapi para ahli dan peneliti menemukan bahwa mengkonsumsi gula bisa mengakibatkan kulit berkeriput dan kusam.

Konon, proses alami yang mengakibatkan kondisi ini adalah proses yang disebut glycation. Ini merupakan kondisi ketika aliran darah terikat dengan protein untuk menciptakan molekul yang berbahaya dan disebut advanced glycation end products (AGEs). Semakin banyak gula yang Anda asup, makin banyak tubuh Anda menciptakan AGEs.

“Semakin AGEs terakumulasi, mereka akan merusak protein yang diperlukan dengan efek domino,” jelas Fredric Brandt, MD, dermatolog dan penulis 10 Minutes 10 Years. Yang paling rentan untuk rusak akibat proses ini adalah kolagen dan elastin, serat protein yang menjaga kulit tetap kencang dan elastis. Faktanya, kolagen adalah protein yang paling prevalen untuk tubuh. Sekalinya rusak, kolagen dan elastin yang seharusnya kenyal akan menjadi kering dan rusak, menciptakan kulit berkeriput dan lembek. Efek penuaan ini mulai sekitar usia 35 tahun, dan meningkat sangat cepat seiring pertambahan usia. Hal ini dilaporkan oleh British Journal of Dermatology.

Selain merusak kolagen, konsumsi gula berlebihan juga akan memengaruhi tipe kolagen apa yang akan Anda miliki. Kolagen terbanyak pada kulit adalah tipe I, II, dan III. Tipe III adalah yang paling stabil dan tahan lama. Glycation akan mengubah tipe III menjadi tipe I, yang adalah tipe paling rentan. Ketika ini terjadi, kulit akan terasa lembek, tak lagi kenyal. Sebagai tambahan lagi, AGEs menonaktifkan enzim antioksidan alami tubuh, membuat kulit Anda jadi lebih rentan rusak saat terkena paparan sinar matahari, yang merupakan penyebab utama penuaan kulit.

Jadi, upayakan untuk mengurangi asupan gula jika tak mau kulit terlihat lebih cepat tua.

Sumber : Kompas Female

Cara Cepat Sukses Diet yang Sering Terlupakan

Posted: 02 Oct 2011 06:25 AM PDT

Ada satu hal mudah dan murah yang sering terlupa saat melakukan diet. Padahal menurut penelitian, trik ini akan manjur.

Lupakan sejenak diet ketat mendadak yang membuat Anda harus lapar dan menyiksa tubuh Anda untuk melakukan diet yoyo atau melakukan detoksifikasi ekstrem. Menurut dr Brenda Davy, kunci sukses diet sebenarnya hanya ada di air putih.

Menurut penelitian, meminum 2 gelas air putih setiap sebelum makan bisa membantu Anda mengurangi asupan kalori sekitar 75-90 kalori per waktu makan.

Dr Davy, yang memimpin penelitian itu menjelaskan, bahwa dengan minum air putih sebelum makan akan membantu mengisi perut Anda sebelum makan tanpa asupan kalori. Mungkin terdengar mudah saja, namun pada kenyataannya tak banyak yang melakukan hal ini.

Anda mungkin akan tergoda untuk memesan minuman manis, seperti teh manis, atau jus buah, namun, disarankan untuk meminum air putih sebelum makan untuk membantu diet Anda. Untuk membuat minuman Anda lebih terasa, tambahkan perasan lemon, limau, atau potongan mentimun untuk menambahkan rasa pada air putih Anda.

Sumber : Kompas Female

Cara Mendapatkan Kulit Mulus Dengan Kopi

Posted: 01 Oct 2011 08:56 PM PDT

Kopi? Hmmm…! Yang terbayang pertama kali pasti adalah aromanya yang khas. Jika Anda bukan penggemar kopi dan berpendapat bahwa minum kopi dianggap tak menyehatkan, Anda masih bisa, kok, menikmati kopi dan merasakan manfaatnya. Karena, ternyata kopi memiliki banyak khasiat untuk kecantikan kulit.
RAMUAN DUNIA
Kopi mengandung kafein tinggi yang selain mampu meningkatkan produksi adrenalin, juga dapat menghilangkan kantuk, dan mengurangi sakit kepala karena pelebaran pembuluh darah. Khasiat lainnya adalah mampu menurunkan produksi laktat yang merupakan sisa metabolisme energi otot yang menimbulkan rasa pegal-pegal pada tubuh.


Di India ada yang disebut perawatan udwartanam, yaitu perawatan scrub atau lulur dengan menggunakan media kopi. Perawatan yang memakan waktu kurang lebih 1,5 jam ini dipercaya dapat melangsingkan tubuh serta menghaluskan kulit jika dilakukan secara teratur.

Bagaimana langkah perawatannya?

Pertama, kulit disikat dengan menggunakan sikat tubuh, kemudian kopi dibalurkan ke seluruh tubuh sambil digosok. Setelah itu, proses diulang kembali dengan menggunakan bubuk herba khas India. Kemudian, setelah tahap scrubbing selesai, dilakukan sauna agar khasiat kopi dan bubuk herba dapat lebih menyerap ke dalam lapisan kulit. Kopi yang digunakan adalah biji kopi murni yang ditumbuk sendiri.

9 FAKTA KOPI UNTUK KECANTIKAN
1. Mampu mengangkat sel kulit mati sehingga bisa memperbaiki kulit yang rusak.
2. Dapat menetralkan kulit yang teriritasi sekaligus memberi nutrisi pada kulit.
3. Bisa menghilangkan bau badan.
4. Mampu merevitalisasi sel kulit baru dan menjaga kelembapan kulit.
5. Mampu menghilangkan bekas jerawat, vlek, dan noda hitam membandel.
6. Bisa menghilangkan selulit jika dilakukan secara teratur.
7. Dapat memperbaiki sirkulasi darah dan memecah lemak di tubuh yang dapat menimbulkan selulit.
8. Berfungsi sebagai astringent karena kandungan pH-nya sama dengan kulit kita (4,5) sehingga mampu mengurangi dan menghilangkan jerawat ataupun noda di kulit.
9. Memberi proteksi terhadap sinar UVA atau UVB.

Sumber : Rileks.Com

Cara Mengenali Tanda Tanda Bahwa Tubuh Itu Stres

Posted: 01 Oct 2011 08:38 PM PDT

Stres nggak cuma diikuti oleh perasaan gelisah saja. Kalau kamu mengalami satu diantara 5 hal di bawah ini, sediakan sedikit waktu untuk pergi keluar, boleh berjalan kaki atau sekedar menelepon sahabat, saran Stevan E. Hobfoll, PhD, pemimpin departemen ilmu tingkah laku di Rush University Medical Center.
Rasa pegal pada mulut.
Nyeri rahang bisa menjadi pertanda kalau kita mengidap teeth grinding (kebiasaan menggesek-gesekan gigi yang biasanya dilakukan secara tidak sadar), biasa terjadi saat tidur dan diperparah kalau kita sedang stres, jelas Matthew Messina, DDS, consumer advisor untuk American Dental Association.

Tidur tidak lelap.
Ketika bermimpi kita akan memiliki energi positif yang sangat besar saat kita tidur, dan itu menjadi alasan mengapa, saat terbangun kita akan memiliki mood yang lebih baik dibanding saat kita tertidur untuk memulai hari ini, jelas Rosalind Cartwright, PhD, profesor psikologi di Rush University Medical Center. Namun, ketika stres, biasanya kita akan terbangun lebih sering dan proses ini sangat mengganggu. Coba capai waktu tidur selama 7-8 jam semalam, dan hindari asupan kafein serta alkohol sebelum tidur. Karena memiliki habit tidur yang baik akan menghindarkan kita dari stres.

Gusi berdarah.
Menurut analisis terhadap 14 studi terdahulu di Brazil, orang yang stres akan memiliki risiko terkena penyakit periodontal lebih besar. Kondisi stres akan meningkatkan hormon kortisol yang akan merusak sistem kekebalam tubuh dan membiarkan bakteri menyerang gusi, ungkap para peneliti. Sering lembur? Dan sering menyantap makan malam di meja kerja? Pastikan sikat gigi selalu diletakkan pada tempat yang mudah dijangkau. Nggak cuma itu, lindungi juga kesehatan mulut dengan berolahraga dan tidur yang cukup. Sebab cara ini akan membantu kita menurunkan stres, kata Preston Miller, DDS, mantan presiden dari American Academy of Periodontology.

Jerawat dimana-mana.
Stres akan meningkatkan peradangan yang memicu jerawat, kata Gil Yosipovitch, MD, profesor dermatologi klinis di Wake Forest University. Haluskan kulit wajah dengan krim yang mengandung asam salisilat atau benzoil peroksida yang bisa pembunuh bakteri, plus pelembab non komedogenik yang akan membuat kulit tidak kering. Jika perawatan ini tidak menunjukkan respon dalam beberapa minggu, segera berkonsultasi dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

Suka yang manis-manis.
Jangan langsung menyalahkan kebiasaan ngemil manis pada hormon wanita kita, karena stres adalah faktor pemicu yang lebih tepat untuk disalahkan. Ketika para peneliti dari University of Pennsylvania mensurvei wanita pre dan postmenopause, mereka menemukan hanya terjadi pelonjakan kecil dalam prevelensi hasrat mengemil cokelat yang terjadi pada wanita yang menopause. Peneliti mengatakan stres, dan faktor lain bisa menjadi pemicu rasa lapar akan makanan manis tersebut, jadi bukan hanya masalah hormonal.

Sumber : Rileks.com

0 komentar em “DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan”

Posting Komentar

 

INFORMASI TERBARU Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger