Warung Bebas

Rabu, 05 Oktober 2011

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan

DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan


Cara Meringkas Daftar Belanja

Posted: 05 Oct 2011 12:33 AM PDT

Niat semula ke supermarket adalah untuk membeli beras dan minyak goreng. Tetapi saat memasuki kasir, kok ada tambahan snacks, aksesori, majalah, dan sebagainya di dalam trolley?

Department store atau supermarket memang didesain agar Anda melewati rak-rak yang memajang barang-barang yang menarik, yang mampu membuat Anda berhenti dan memutuskan untuk segera memasukkannya ke dalam keranjang. Coba Anda ingat, di beberapa hypermarket, rak majalah diletakkan di dekat kasir. Dengan demikian, sambil menunggu giliran membayar, Anda dipaksa terpaku pada topik-topik yang dibahas di suatu majalah. Tak puas hanya membaca coverline di sampul majalah, akhirnya Anda memutuskan untuk membeli majalah tersebut.

Anda tak perlu kesal jika hal ini sering terjadi pada diri Anda. Sebaliknya, bersikaplah dewasa dengan melakukan perencanaan belanja yang matang.

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan :

1.Periksa lemari dapur untuk mengetahui bahan-bahan makanan yang telah habis dan perlu dibeli. Buat catatan mengenai apa yang harus dibeli.

2. Beberapa supermarket atau hypermarket memasang iklan di surat kabar berisi barang-barang dengan harga promosi. Belilah barang-barang yang sedang dipromosikan karena, jika tidak, biasanya harganya menjadi lebih mahal daripada supermarket lain.

3. Jangan mengajak anak ke supermarket. Mereka mudah tergoda melihat makanan atau minuman yang sering diiklankan di televisi. Anda juga akan repot membimbing tangan mereka supaya tidak berlarian ke sana-kemari. Selain itu juga repot menenangkan bila mereka menangis karena keinginannya tidak dikabulkan.

4. Berangkatlah dalam keadaan perut sudah kenyang supaya Anda tak perlu lagi mampir ke food court.

5. Begitu tiba di supermarket, segera datangi lorong yang menyediakan bahan makanan yang Anda perlukan. Coret semua daftar belanjaan yang sudah Anda beli.

6. Bila seluruh kebutuhan Anda sudah dibeli, usahakan tidak lagi melihat-lihat ke lorong yang lain. Inilah yang akan menumbuhkan kebiasaan impulsive buying pada diri Anda.

7. Pernah melihat bahan-bahan makanan dengan merek sendiri (private label) dari minimarket atau hypermarket itu sendiri? Produk private label adalah buatan dalam negeri, yang tentu lebih murah harganya. Soal kualitas, Anda tak perlu meragukannya.

8. Saat mengantre di kasir, jangan lagi melirik-lirik rak di dekat meja kasir yang memajang snacks seperti cokelat atau permen. Rak ini memang didesain agar Anda mudah mencomotnya.

9. Belilah barang-barang yang rutin Anda gunakan dalam jumlah banyak, seperti bumbu dapur atau tisu. Membeli sedikit-sedikit hanya membuat Anda harus bolak-balik ke supermarket dan tergoda membeli yang lain.

10. Membeli air minum botolan sangat tidak dianjurkan karena harganya menjadi lebih mahal daripada bila Anda membeli air minum dalam galon.

11. Tidak membeli bahan makanan yang belum Anda rencanakan untuk memasaknya dalam waktu dekat. Biasanya bahan-bahan ini hanya akan mengendap di lemari es sampai akhirnya kadaluarsa.

12. Pada akhirnya, jika Anda memang ingin berhemat, lebih baik membeli sayur, buah, atau daging di tukang sayur. Jika tidak dapat menemukan apa yang Anda cari, silakan browsing ke supermarket.

Sumber ; Kompas.com

Cara mengatasi jerawat membandel

Posted: 04 Oct 2011 10:38 PM PDT

Jika anda berjerawat, sering sulit untuk menghilangkannya, dan juga sering hilang timbul. Jangan bingung jika anda mempunyai masalah ini. Untuk mengatasinya lakukankan tips berikut:

1. Ambil beberapa lembar daun sirih, cuci bersih

2. Rebuslah dalam tiga gelas air hingga tersisa dua gelas, biarkan dingin.

3. Gunakan air ini untukmencuci muka pagi dan sore hari. Lakukanlah rutin.

Niscaya wajah bebas jerawat akan menjadi milik anda, dan anda akan tampil menawan.

Daun sirih mengandung antibiotik alami untuk mengobati jerawat.

Selamat mencoba..!

Sumber ; tips-db.com

Cara Enyahkan Bau Mulut Tak Sedap

Posted: 04 Oct 2011 10:37 PM PDT

Kata-kata yang keluar dari mulut anda selalu manis dan enak didengar. Lantas kenapa semua orang menjauhi anda ketika anda mulai berbicara? Bisa jadi penyebabnya adalah bau mulut atau istilah medisnya halitosis.

Singkat kata, bau mulut diakibatkan oleh adanya bakteri penyebab bau di dalam mulut. Bakteri tersebut hidup dari protein, baik dari sisa-sisa makanan maupun protein yang tertinggal di air liur.

Penyebab bau mulut

Produk Susu

Keju dan produk susu lainnya kaya akan protein, sehingga menjadi santapan lezat tak hanya bagi anda tapi juga bagi bakteri penyebab bau mulut.

Alkohol

Alkohol bisa mengurangi produksi air liur di dalam mulut, dan bakteri amat menyukai lingkungan yang kering.

Gula

Bukan cuma membuat gigi anda berlubang, gula juga merupakan sumber makanan bagi bakteri.

Bawang Putih

Bawang putih kaya akan kandungan sulfur, yang sudah cukup dikenal sebagai penyebab bau mulut. Bahkan tidak hanya mulut anda saja yang bau apabila mengkonsumsi bawang putih terlalu banyak, namun juga keringat anda.

Rokok

Merokok membuat mulut anda kering dan menjadi sarang yang nyaman bagi bakteri. Selain itu, kombinasi lebih dari 4000 zat kimia dalam rokok yang berkumpul di dalam mulut anda sudah pasti akan menciptakan aroma kurang sedap.

Melawan bau mulut

Setelah mengetahui penyebabnya, sekarang saatnya kita melakukan tindakan-tindakan untuk mencegah maupun mengatasi bau mulut. Hal yang paling utama adalah menjaga mulut anda tetap bersih dan harum dengan rajin-rajin menyikat gigi, menggunakan obat kumur atau permen pengharum nafas (yang sugar free).

Air

Saat meminum segelas atau dua gelas air, otomatis kotoran yang tersisa di mulut yang mungkin menyebabkan bau mulut akan digelontor habis. Minum air yang cukup juga memastikan produksi air liur anda tetap terjaga.

Klorofil

Baik dikonsumsi dalam bentuk kapsul maupun cair, klorofil atau zat hijau daun — terbukti dapat menyebabkan nafas segar dan mulut lebih bersih. Kalau tak ada stok klorofil di rumah, kunyah saja beberapa helai daun kemangi atau seledri.

Rempah-rempah

Beberapa jenis rempah mampu membuat nafas anda harum. cengkih, anis, jintan, peppermint, dan ketumbar sudah digunakan sejak jaman dulu sebagai pengharum nafas. Banyak cara mengkonsumsinya, namun yang paling efektif adalah dengan mengunyahnya.

Sumber ; SendokGarpu.com

Cara Membuat Mata Tampak Lebih Besar

Posted: 04 Oct 2011 09:51 PM PDT

Siapa sih yang tak ingin punya mata yang indah? Besar, bening dan cemerlang, tampak bersinar bak berlian. Tapi kalau mata kita hanya terlihat seperti satu garis lurus, bak karakter di komik, bagaimana ya?

Tenang saja, jangan khawatir, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar mata Anda terlihat lebih besar dan bersinar. Coba beberapa tips ini :

1. Percayakan tugas pertama pada penjepit bulu mata

Sebelum memakai maskara, jangan lupa jepit terlebih dahulu bulu mata Anda agar terlihat lebih lentik. Sebenarnya bisa sih jika memang maskara Anda tergolong jenis yang kering, Anda bisa menjepit bulu mata Anda setelah menggunakan maskara. Yang terpenting bulu mata Anda terlihat lebih lentik dengan bantuan penjepit bulu mata.

2. Bagian yang tak boleh terlewat

Saat Anda memakai maskara, bagian bulu mata mana saja yang Anda sapu? Sepertinya Anda sering melewatkan bagian bulu mata bawah, ya kan? Yah memang tampaknya bulu mata bagian bawah itu sepele, karena sangat pendek dan tak begitu terlihat.

Coba Anda sapukan maskara pada bagian tersebut. Nah beda kan hasilnya, mata Anda terkesan lebih lebar. Yah begitulah, bagian ini memang sering terlewat, orang merasa tidak penting. Bagi beberapa orang yang memiliki mata lebar memang tidak begitu penting. Pada jenis mata yang sipit, hal kecil ini begitu berarti.

3. Bulu mata palsu

Ada berbagai macam bulu mata, ada yang panjang, pendek, ada yang tipis namun ada yang lebat. Nah jika milik Anda termasuk yang pendek dan tipis, Anda tidak perlu khawatir karena saat ini ada bulu mata palsu yang dapat membantu Anda tetap cantik.

Bulu mata palsu bisa tampil sangat menarik, lentik, anggun dan natural jika Anda memasangnya dengan tepat. Yang harus Anda perhatikan adalah jangan memakai bulu mata palsu yang terlalu panjang. Sesuaikan panjangnya dengan ukuran bulu mata asli Anda, rapikan dengan gunting jika Anda merasa terlalu panjang.

4. Perjelas dengan pensil mata (eye liner)

Jika garis mata dipertegas dengan eye liner, Whoala! dalam sekejap mata Anda menampilkan kesan yang lebih lebar dan segar. Terdengar ganjil mungkin, namun fakta mengatakan bahwa white eye liner ternyata memang membuat mata terlihat lebih lebar. Bubuhkan juga garis pada sudut mata atas dan bawah Anda untuk mendapatkan hasil yang sempurna.

5. Cukur dan rapikan alis Anda

Lho, apa hubungannya dengan alis, kenapa harus dicukur segala? Tanpa Anda sadari ternyata bentuk alis sangat mempengaruhi perubahan pada wajah. Jika alis Anda sama sekali belum pernah dirapikan, coba Anda rapikan sekarang dan lihat bedanya. Cenderung jika alis dirapikan maka ada kesan lebih dewasa, cantik dan anggun. Dan hal ini ternyata juga membuat mata Anda terkesan lebih lebar.

Kini Anda semakin percaya diri dengan mata lebar yang bersinar. Jangan lupa rawat bulu mata Anda dengan memilih produk maskara yang mengandung pelembab dan terjamin keamanannya.

Sumber ; KapanLagi.Com

Cara Menurunkan Berat Badan Dengan Madu

Posted: 04 Oct 2011 09:38 PM PDT

Jangan disangka madu tidak dapat digunakan untuk berdiet, madu mengandung unsur gula yang sangat besar, karena unsur gula inilah maka madu menghasilkan stamina untuk menambah kekuatan stamina yang kemudian membuat kita bisa menahan lapar. Hal ini karena madu bisa men-supply tenaga untuk beraktfitas seharian tanpa kita perlu memenuhi nafsu makan yang bisa mengakibatkan kegemukan.

Dalam satu sendok madu kurang lebih terkandung 65 kalori. Berarti jika kita minum dua sendok madu di pagi hari, sama saja dengan mendapatkan asupan tenaga untuk beraktifitas untuk 2 – 3 jam. Jika dibandingkan dengan jumlah gula yang sama, kandungan kalori madu 40% lebih rendah. Walau memberi energi yang besar, madu tidak menambah berat badan. Untuk menurunkan berat badan, Anda dapat meminum madu 3 – 4 sendok makan di pagi hari dan bisa ditambah satu atau dua sendok makan sekitar jam 10 pagi.

Dengan cara ini Anda tidak akan terasa lapar pada siang hari karena energi masih cukup. Di malam hari Anda bisa minum dua sendok makan sebelum makan malam. Cara lainnya untuk mengurangi berat badan adalah dengan minum segelas air yang direbus bersama madu dan bubuk kayu manis setiap pagi 30 menit sebelum sarapan atau saat perut masih kosong.

Bila dilakukan secara teratur dapat mengurangi berat badan, bahkan bagi orang yang sangat gemuk, minum ramuan ini secara teratur akan mencegah lemak terakumulasi dalam tubuh, meski tetap makan makanan kalori tinggi.

Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Sumber : klipingku.com

0 komentar em “DuniaPustaka.com | Gudangnya Buku Gratisan”

Posting Komentar

 

INFORMASI TERBARU Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger